Balige, 12 Maret 2025 – Pengadilan Agama Balige menggelar kegiatan Bimbingan Mental (Bintal) Ke-III sebagai bagian dari kegiatan rohani di bulan suci Ramadhan. Acara ini bertujuan untuk meningkatkan keimanan dan spiritualitas seluruh pegawai serta memberikan bekal mental dalam menjalani ibadah puasa dengan lebih baik.
Kegiatan Bintal yang dilaksanakan pada hari Rabu, 12 Maret 2025, di Musholla Pengadilan Agama Balige, diikuti oleh seluruh hakim, pegawai, serta staf pengadilan. Panitera Pengadilan Agama Balige Miharza, S.H., M.H., Kali ini yang memberikan tausiah dan bimbingan mengenai pentingnya memperkuat mental dan spiritual di bulan Ramadhan.
Dalam ceramahnya, Miharza, S.H., M.H. mengingatkan kepada para peserta bahwa Ramadhan adalah waktu yang tepat untuk introspeksi diri dan memperbaiki kualitas hidup, baik dalam hubungan dengan Allah maupun antar sesama. “Melalui bimbingan mental ini, kita diajak untuk lebih sabar dan ikhlas dalam menjalani aktivitas sehari-hari, serta menjaga kedamaian batin agar tetap kuat dalam menghadapi segala ujian,” ujarnya.
Kegiatan Bintal ini diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi seluruh aparatur Pengadilan Agama Balige, baik dalam menjalankan ibadah puasa maupun dalam menjalankan tugas-tugas kedinasan mereka dengan penuh tanggung jawab, profesionalisme, dan kedamaian hati. Dengan semangat Ramadhan yang penuh berkah, diharapkan seluruh pegawai dapat lebih meningkatkan kualitas diri dan kinerja mereka di lingkungan pengadilan.(TIP)
Tinggalkan Balasan